Taman Satwa Cikembulan Kian Memikat Wisatawan


Taman Satwa Cikembulan di Kadungora Garut, Jawa Barat, kian memikat wisatawan.
Terbukti, pada momentum liburan panjang sekolah ini, tak hanya dikunjungi wisatawan dari dalam kota, melainkan juga banyak berasal dari luar kota.
Foto : Ist
Bahkan dari luar Pulau Jawa, maupun dari seluruh tanah air. Termasuk dari Mancanegara.
Sehingga kunjungan pada rangkaian libur panjang sekolah itu, peningkatannya mencapai di atas seratus persen.
Dibadingkan hari biasanya, ungkap Manager Taman Satwa Cikembulan, Rudy Arifin, SE kepada Garut News, Minggu.
Menyusul wisatawan, tak hanya asyik menyaksikan perilaku unik beragam spisies hewan langka yang dilindungi undang-undang.
Foto : Ist
Melainkan juga bisa sekaligus therafi kesehatan, juga memanjakan keluarga dengan permainan anak-anak.
Malahan tersedia sajian kuliner etnik kearifan lokal, selama ini disediakan pengelola.
Terdapat pula kuda tunggangan, becak dan motor mini, sambil menikmati sejuk serta indahnya panorama alam sekitarnya.

Foto : Ist
Koleksi beragam jenis hewan itu, sengaja disediakan, agar generasi muda tak hanya bisa melihat gambar dari buku.
Melainkan bisa langsung menyaksikan dan bagaimana hewan hewan itu berinteraksi sesuai dengan ekologinya.
Foto : Ist
Karena itu, beragam penataan taman wisata ini, terus dilakukan.
Agar enak dilihat dan perlu, ungkap Rudy Arifin membeberkan upayanya selama ini.
Mengelola taman wisata secara proporsional dan professional, katanya.
******(RM/John).

0 Response to "Taman Satwa Cikembulan Kian Memikat Wisatawan"

Posting Komentar